Thursday, March 23, 2017

Published 1:34 AM by with 0 comment

Inilah Ikan Yang Paling Banyak Dikonsumsi Di Indonesia

Sumber gambar:semarang.bisnis.com/read/20170103/12/91361/diy-mendorong-nelayan- meningkatkan-daya-saing-ekspor-ikan


Indonesia merupakan negara kepulauan terluas dengan 70%-nya merupakan wilayah laut. Oleh karena itu, Indonesia disebut juga Negara Maritim yang menyimpan potensi perikanan sangat besar. Salah satu potensinya adalah ikan. Ikan merupakan bahan pangan yang sangat baik bagi tubuh manusia karena ikan banyak mengandung zat-zat yang dibutuhkan seperti protein, mineral, asam amino, dan terutama omega-3.
Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menyatakan bahwa kelompok Tuna, Cakalang dan Tongkol (TCT) menjadi jenis ikan yang paling banyak dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Konsumsi ikan tersebut mencapai 16,45% dibandingkan ikan lainnya.

Direktur Jenderal ‎Pengu‎atan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan KKP, Nilanto Perbowo mengatakan‎ "Kalau ditanya, masyarakat kita paling banyak konsumsi ikan apa? Kami survei, dengan BPS. Preferensi konsumen paling banyak konsumsi tuna, cakalang, tongkol.”

Selanjutnya, di posisi kedua ditempati oleh kelompok ikan dan makanan jadi (KIMJ) dengan presentase 9,02%. Ini artinya cukup banyak masyarakat yang mengkonsumsi ikan hasil olahan terutama di wilayah perkotaan. Hal tersebut didorong oleh kesibukan masyarakat kota sehingga memilih makanan yang lebih praktis."Terus kedua, kelompok ikan dan makanan jadi, yang sudah olahan. Ini yang menarik, kalau di Indonesia timur pasti senang yang ikan segar. Namun di Jawa karena akses terbatas dan di kota besar tidak sempat makan ikan segar, paling abonnya (abon ikan) saja," ujar Nilanto.


Kemudian di posisi ketiga ditempati oleh kelompok patin, lele dan gabus dengan 7,29%, diikuti ikan kembung dengan 6,6 %, ikan bandeng dengan 5,43 %, ikan mujair dan nila dengan 5,26 %, kelompok udang dan cumi dengan 3,87 %, kelompok teri dengan 3,36 %, Tuna, Cakalang dan Tongkol (TCT) asin dengan 2 % dan yang terakhir yaitu ikan kembung asing dengan 1,36 %.

So, Cebonkers udah pada tau kan ikan apa yang paling di gemari masyarakat Indonesia?



Sumber:

      edit

0 komentar:

Post a Comment